Stars [Happy Birthday Shians!]

“Nee, nee, kakak~”

“Hmm, apa ?”, sahut Gion dengan nada malas-malasan.

“Kakak ingat tidak, kapan terakhir kali kita duduk berduaan di atas atap begini ?”, tanya Sora seraya menyandarkan kepalanya ke bahu kakaknya.

“Entahlah, dua atau tiga tahun yang lalu—-mungkin. Aku lupa”, jawab Gion singkat sambil menyalakan rokoknya.

“Ah, begitu, ya….”, Sora tertawa kecil. Iris kehitaman miliknya menangkap sebuah kilatan kecil yang ada di langit malam.

“Lihat, kak ! Bintang jatuh ! Cepat ucapkan permohonanmu !”, sang adik terlihat ceria dan antusias dengan apa yang barusan ia lihat. Mungkin saja kakaknya akan kembali ceria—walaupun sedikit—, pikir Sora polos.

“Bintang jatuh itu tandanya bintangnya sudah mati. Memangnya apa yang kauharapkan dari cahaya yang sudah mati. Ada-ada saja”, ujar Gion seraya menghembuskan asap rokoknya.

Ya, apa yang bisa diharapkan dari seseorang yang [nampaknya] rasa kemanusiaannya sudah lama mati seperti Gion ? Harapan kalau ia bisa bersikap lebih baik kepada semua orang ? Agar ia berhenti dari pekerjaannya membunuh orang lagi ? Entahlah.

Sora hanya tersenyum kemudian mengelus lembut kepala kakaknya,

“Setidaknya bintang itu sudah berusaha di saat-saat terakhirnya. Nyatanya ia bersinar sangat terang walaupun ia tahu ia akan mati. Bukankah itu indah, kak ?”.

Gion memalingkan wajah lalu kembali menghembuskan asap rokoknya. Sora lagi-lagi tersenyum kemudian merangkul lengan kakaknya,

“Menurutku, sinar kakak belum mati, tidak seperti bintang jatuh. Kakak masih bisa berubah, masih punya hati. Kalau tidak, tentunya aku sudah lama mati karena kau bunuh”.

Kedua kakak beradik itu memandang satu sama lain lalu tertawa.

Happy birthday, kak…”

“Ah, happy birthday, Sora…”

 

 

 

HYAAAA!!! HAPPY BIRTHDAY GION, SORAAAA!! yang ke—-entahlah nggak ngitung hehehe. Gion jangan jahat-jahat sama adikmu lagi ya, terus Sora, keep maji tenshi dong huhuhuhu kamu unyu banget kayak penciptamu shiiiitt(ry ////

ah iya buat mamah ndita, emak dari dua ekor tenshi ini, GWS ya~ hehehe ini hadiahnya buat dirimu dan anak-anakmu, semoga bisa jadi motivasi sembuh (?) hehehe

(uhuk maafkan saya kalo nulis sekarang enakan singkat hehehe writeblock orz)

About princeofsymmetry

I love symmetry,action,rock music,animu,etc
This entry was posted in Uncategorized. Bookmark the permalink.

Leave a comment